Tuesday, June 12, 2018

Piala Dunia 2018: Maroko Peringatkan Para Rival!

Jelang bergulirnya Piala Dunia 2018, Timnas Maroko melalui pemain andalannya seperti Hakim Ziyech memberikan peringatan khusus pada para rivalnya. Terutama mereka yang tergabung di Grup B bersama Maroko seperti Spanyol, Portugal, dan Iran agar tidak meremehkan tim asuhan Herve Renard tersebut.

Sebenarnya harus diakui bahwa Maroko bukan unggulan utama untuk bisa lolos dari Grup B. Bahkan peluang mereka barangkali tidak lebih besar dari Iran yang sudah cukup berpengalaman main di Piala Dunia dalam beberapa edisi terakhir. Namun tentunya, Maroko ingin mengirimkan pesan nyata pada para rivalnya karena mereka tidak akan main-main di turnamen ini nanti.


Salah satu parameter keyakinan Maroko adalah hasil uji coba yang mereka dapatkan sebelum terbang ke Rusia. Di bulan Juni ini saja mereka sudah menghadapi tiga laga uji coba dengan hasil bagus seperti menahan imbang Ukraina dan kemudian mengalahkan Slovakia dan Estonia. Sementara pada Maret lalu mereka dua kali menang saat menghadapi Serbia dan Uzbekistan.

“Jika kami tidak yakin untuk melaju, lalu apa tujuannya kami pergi ke turnamen ini? Bisa lolos ke Piala Dunia berarti besar bagi kami karena ini adalah untuk pertama kalinya dalam 20 tahun terakhir kami bermain di Piala Dunia lagi. Dan pastinya saya bangga bisa menjadi bagian dari tim ini,” jelas Ziyech, pemain muda berbakat milik Ajax Amsterdam.
Pada laga perdana nanti, Maroko akan berhadapan dengan Iran dalam laga yang sudah akan digelar pada akhir pekan ini. Kemudian mereka harus menjajal kekuatan dua negara kuat Eropa seperti Spanyol dan Portugal yang mana keduanya adalah raja dari Piala Eropa dalam tiga edisi terakhir.

“Bermain melawan tiga negara tersebut akan sulit, tapi akan menyenangkan juga. Melawan pemain seperti Cristiano Ronaldo dan Andres Iniesta akan menjadi tambahan motivasi bagi kami. Grup ini memang sulit, tapi jika kami melihatnya secara positif, maka akan memberi banyak keuntungan pada kami.”

No comments:

Post a Comment

Klassemen Liga Spanyol Sesudah Barcelona Menekuk Real Betis 4-1

Barcelona sukses menaklukkan tuan-rumah Real Betis dengan score 4-1 dalam pertandingan minggu ke-28 Liga Spanyol di Stadion Benito Villamari...